GARUT60DETIK.COM, Garut – Seorang prajurit TNI Unit Intel Kodim 0611/Garut, Serma Buang Waroka melaksanakan nadzar yaitu jalan kaki dari rumah di Kp. Cideres RT 02 Rw 01. Desa Barudua Kec. Malangbong menuju Makodim 0611/Garut Jalan Veteran, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut jawa Barat. Rabu (29/11/2023).
Saat dikonfirmasi Serma Buang Waroka menyampaikan bahwa dirinya yang telah mengabdi selama kurang lebih 35 tahun dan bisa melaksanakan tugas dengan baik karena tidak ada pelanggaran serta masih diberikan kesehatan mempunyai nadzar jalan kaki sepanjang 50 Km dari Kec. Malangbong menuju Makodim 0611/Garut.
“Saya jalan kaki ini sebagai rasa syukur atas nikmat yang telah diterima dari Allah SWT yang sudah diberikan kesempatan mengabdi kepada negara dan bangsa lewat jalur TNI selama 35 tahun. Dan itu sudah dilalui dengan aman tanpa ada pelanggaran yang berarti, serta hingga saat ini masih diberikan fisik yang kuat sehingga bisa berjalan sepanjang 50 Km kata Serma Buang Waroka. **
Tinggalkan Balasan